Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan AlamUniversitas Islam Indonesia juga menyediakan berbagai fasilitas penunjang yang terletak di Kampus Terpadu. Gedung utama fakultas bernama Gedung Prof. Dr. H. Zanzawi Soejoeti, M.Si. Selain itu, fakultas juga memiliki beberapa gedung laboratorium yang dapat digunakan oleh sivitas akademika dalam pembelajaran.
Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Islam Indonesia memiliki panel surya yang digunakan untuk mensuplai listrik di gedung fakultas. Panel surya merupakan sumber energi terbarukan karena dapat digunakan untuk menghasilkan listrik selama matahari masih ada. Sinar matahari muncul secara alami dan tidak terbatas. Hal ini bertujuan untuk menciptakan kampus hijau.